Pages

Rabu, 08 Juni 2011

CANTIK menurut MEE

 Menurut Mee cantik itu tidak hanya pada paras yang ayu, body yang aduhai, mata yang menggoda, bibir sexy, dan lain-lain. Bagi Mee seorang perempuan yang cantik adalah mereka yang mampu bersikap seperti perempuan seutuhnya. Di mata Mee, perempuan adalah sosok yang lembut dalam tutur dan tindakan. Perempuan yang cantik memiliki kepribadian yang baik. Ini adalah kunci penting bagi Mee.

Mee sangat menyukai wanita pembersih, rapi dan wangi. Tiga hal ini lebih penting dibanding mata yang indah, bibi yang sexy dan body yang aduhai. Mee menyukai wanita yang apa adanya, sama seperti Mee yang merupakan pribadi apa adanya.

Perempuan yang cantik akan mampu menyesuaikan diri dengan segala sikon, yang mampu bertahan di saat terjatuh, dan tetap sadar diri ketika berada di atas. Perempuan yang apa adanya adalah perempuan yang tercantik di mata Mee; dimana dia akan tetap menjadi dirinya sendiri, dan mampu menyesuaikan diri dengan pasangannya.

Dari pengalaman Mee sendiri dalam berhubungan dengan para wanita. Mee mendapat satu kesimpulan bahwa secantik apapun seorang wanita, semolek apapun bodynya, dalam-dalamnya akan tetap sama dengan wanita yang lainnya.

Bagi Mee, kecantikan fisik hanyalah tipu daya, karena kecantikan fisik adalah fana, dan akan usang di makan waktu. Jadi, kepribadian yang baik adalah lebih penting dibanding yang lain.

Walaupun Mee tidak mementingkan fisik seorang wanita, namun penampilan tetaplah penting untuk dirawat. Seorang wanita yang mempunyai fisik yang tidak cantik, akan mampu terlihat menarik apabila dia tau bagaimana caranya, untuk menampilkan kecantikannya tersebut. Jadi, penampilan yang menarik tetap penting dan harus terus dijaga.

Wanita  adalah makhluk terindah, apabila wanita menyadari bahwa dia memiliki keindahan tersebut.

I LOVE MY GIRL VERY MUCH .

我   最     真        的  爱 你
Wo TSe ChenTe  Hen Ai  Ni (Saya sangat sungguh sungguh mencintai kamu)

Ditulis Oleh: Win’O

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright (c) 2010 Rumahku, Istanaku! Blogku, Istanaku !. Design by WPThemes Expert

Blogger Templates and RegistryBooster.